Sabtu, 23 Februari 2013

Tutorial Rambut Hati Untuk Valentine Romantis



Valentine segera tiba, bagi Anda yang merayakannya, gaya rambut yang cute ini bisa dicoba. Karena Valentine identik dengan bentuk hati, maka gaya rambut ini sangat cocok untuk merayakan Valentine.
Membuat gaya rambut yang feminin dan manis ini tidak membutuhkan waktu lama. Tidak sampai lebih dari lima menit, penampilan Anda sudah berbeda dengan sentuhan hati dan aksesoris pita. Bagaimana membuat model rambut ini? Silakan belajar dari tutorial di bawah ini!

(c) Cute Girls Hairstyles/youtube.com
Tips Trik:
  1. Aplikasikan serum rambut agar rambut Anda lebih berkilau dan lembut.
  2. Bagi rambut seperti yang ada dalam video.
  3. Kepang rambut di bagian kiri dan kanan, ikat dengan karet.
  4. Buat bentuk hati dari dua kepang tersebut. Agar tidak bergeser, sematkan bobby pin di bagian lengkung hati.
  5. Lepaskan karet yang mengikat dua kepang, lalu kumpulkan rambut menjadi satu, ikat dengan karet.
  6. Agar penampilan makin manis, sematkan pita di bagian bawah hati.
Mudah bukan? Selamat mencoba!
sumber: http://www.vemale.com/body-and-mind/cantik/20105-tutorial-rambut-hati-untuk-valentine-romantis.html

0 komentar:

Posting Komentar